Mengelola Data Penerbangan: Integrasi AMC ke SIOPSKOM dan Pembuatan LOG Perubahan Data
Sebagai bagian dari tim data entry, tugas utama mahasiswa adalah memproses data penerbangan dari Air Management Center (AMC) untuk diintegrasikan ke dalam sistem SIOPSKOM, platform yang digunakan oleh PT Angkasa Pura Indonesia. Data penerbangan yang diterima mencakup jadwal keberangkatan dan kedatangan pesawat, jumlah penumpang, hingga rincian teknis lainnya.
Proses integrasi data memerlukan ketelitian tinggi karena data tersebut digunakan untuk keperluan operasional dan analisis perusahaan. Selain itu, mahasiswa juga bertugas untuk memeriksa perubahan data yang terjadi secara dinamis. Setiap perubahan yang teridentifikasi harus segera dibuatkan LOG untuk memastikan catatan tersebut terdokumentasi dengan baik. Tugas ini melatih mahasiswa untuk bekerja dengan detail, memahami alur data besar, dan memanfaatkan perangkat lunak yang digunakan oleh perusahaan.
Komentar
Posting Komentar